ikl Kisah Hikmah: ‏Ketika Unta Nabi Muhammad ‎ﷺ ‏Hilang - Bintang Songo

Search This Web

Popular Posts

Kisah Hikmah: ‏Ketika Unta Nabi Muhammad ‎ﷺ ‏Hilang

Share it:

Suatu hari, Nabi Muhammad ﷺ terlihat sedang mencari sesuatu. Para sahabat yang melihat hal itu memberanikan diri bertanya, “Ada apa ya Rasulullah ﷺ?”

Nabi ﷺ menjawab, “Aku kehilangan untaku.”

Mendengar hal tersebut, beberapa sahabat yang hadir di sana kemudian bergegas mencari unta Nabi ﷺ yang hilang tersebut.

Saat mencari unta Nabi ﷺ, para sahabat berjumpa dengan seorang munafik yang berkata sinis, “Bukankah Muhammad itu seorang nabi? Masak dia bisa mengatakan pada kalian urusan surga, tapi tidak mengetahui di mana untanya berada?”

Mendengar hal tersebut para sahabat terdiam. 

Tak lama kemudian, mereka kembali kepada Nabi ﷺ dan mengadukan ucapan si munafik yang mengganjal hati mereka. 

Mendengar hal tersebut Nabi ﷺ lalu bersabda, “Demi Allah, aku tidak mengetahui apa pun kecuali apa yang Allah ajarkan padaku. Dan Allah baru saja mengabarkan padaku bahwa unta tersebut sedang berada di lembah ini dan itu, di antara celah ini dan itu. Ia sedang diikat di sebuah pohon.”

Mendengar jawaban Nabi ﷺ tersebut, para sahabat segera bergegas ke lembah yang dimaksud dan menemukan unta Nabi ﷺ yang hilang—persis seperti yang dijelaskan oleh Nabi ﷺ.

Menyaksikan hal tersebut, si munafik tercengang dan malu. Sedangkan iman para sahabat menguat akan kebenaran kenabian Muhammad ﷺ.

~ Sungguh, Kami mengutus engkau (Nabi Muhammad ﷺ) dengan membawa kebenaran (QS. Fatir [35]: 24). 

Referensi: Sirah Ibnu Hisham', 2/523, Tarikh Tabari, 3/145. Bayhaqi in Dalail Al-Nubuwah, 5/232.

###


Share it:

Hikmah

Islam

Kisah

news

iklan

Post A Comment:

0 comments:

searching