KISAH HIKMAH: PENGAMPUNAN DI BULAN RAJAB.
Ada salah satu hadis dari Rasulullah SAW. Beliau pernah bercerita dalam sabdanya:
Sesungguhnya di balik gunung Qaf terdapat sebidang tanah putih. Debu tanahnya hampir menyerupai perak. Luas tanah itu seperti luas dunia tujuh kali, di tempat itu penuh sesak dengan para malaikat. Sehingga andai kata sebuah jarum dijatuhkan ke bawah, niscaya akan terjatuh di atas salah satu dari mereka.
Setiap tangan mereka memegang sebuah bendera. Bendera itu bertuliskan kata:
لَا اِلَهَ اِلَّا اللهُ مُحَمَّدٌ رَسُوْلُ اللهِ
“Tiada Tuhan Kecuali Allah. Nabi Muhammad adalah utusan Allah”.
Di setiap malam jum’at di bulan Rajab, mereka berkumpul di sekeliling gunung itu untuk merendahkan diri kepada Allah, dan memohon keselamatan untuk umat Nabi Muhammad SAW.
Dengan diiringi tangisan dan penuh harapan, mereka berdoa ,“Wahai Tuhan kami, kasihanilah umat Nabi Muhammad SAW. Janganlah Engkau siksa mereka”.
Setelah itu, Allah SWT berfirman, “Wahai para Malaikatku, apa yang kalian kehendaki?”
“Kami menginginkan Engkau mengampuni dosa umat Nabi Muhammad SAW.” Jawab para malaikat.
Mendengar jawaban itu, Allah SWT berfirman, “Aku telah mengampuni mereka.”
_______________________
Disarikan dari hikayat ke tujuh puluh, kitab An-Nawadir, karya syekh Ahmad Syihabuddin bin Salamah Al-Qulyubi, hlm. 63, cet. Al-Haromain
Post A Comment:
0 comments:
Posting Komentar